Pengenalan Lintas Masinis, KRD NR Bukit Duri Wara-Wiri ke Nambo

Masih terkait dengan rencana beroperasinya KRL Commuter Line menuju stasiun Nambo, saat ini sedang dilakukang pengenalan lintas Citayam - Nambo bagi masinis-masinis KRL Commuter Line. Terakhir beroperasi tahun 2005 silam, jalur Nambo ini dilayani oleh KRD Ekonomi yang menggunakan masinis dari Dipo Lokomotif Tanah Abang. Untuk itu, seluruh masinis KRL Commuter Line dipastikan belum mengenal lintas ini. Pengenalan Lintas ini kurang lebihnya meliputi pengenalan mengenai posisi sinyal, perlintasan sebidang (baik resmi maupun liar), lokasi jembatan, dan juga mungkin lokasi rawan yang meharuskan masinis untuk membunyikan Semboyan 35.
Rangakain KRD NR di sinyal masuk stasiun Cibinong.
Untuk pengenalan lintas ini, karena belum siapnya LAA (Listrik Aliran Atas) lintas Citayam-Nambo akhirnya digunakanlah rangkaian KRD NR Bukit Duri untuk pengenalan lintas masinis KRL Commuter Line. Pengenalan Lintas ini dijadwalkan akan berlangsung selama seminggu penuh dimulai dari tanggal 1 Maret ini. Berangkat Manggarai dijadwalkan sekitar pukul 10 setiap harinya, KRD NR ini akan bolak-balik 2x setiap harinya dengan rute Depok - Nambo sampai akhirnya kembali lagi ke Manggarai. 

Untuk para Railfans sudah pasti KLB Pengenalan Lintas ini sangat menarik untuk diabadikan. Banyak spot-spot menarik di lintas Citayam-Nambo ini yang berkesempatan diabadikan dengan pose KRD NR di dalamnya. Saya sendiri mencoba mengabadikan KRD NR di hari pertama Pengenalan Lintas ini di stasiun Cibinong untuk jadwal pertama. KRD NR ini berjalan cukup lamban, sehingga memungkinkan kita untuk berpindah-pindah ke spot lainnya sembari menunggu KRD NR ini melintas lagi. 
Rangkaian KRD NR memasuki stasiun Cibinong.
Saya sendiri setelah dari stasiun Cibinong, saya berpindah ke spot jembatan Cikeas yang berjarak tidak jauh dari stasiun Cibinong (10 menit menggunakan motor jika lancar). Terakhir kali datang ke jembatan Cikeas ini saya mengabadikan rangkaian Plasser yang sedang memecok rel. Sama-sama berwarna kuning, akhirnya kedua kalinya saya mengabadikan kereta disini saya memotret KRD NR.
Rangkaian KRD NR melintas di jembatan Cikeas.
Setelah mengambil gambar di jembatan Cikeas, saya masih punya kesempatan untuk makan siang karena untuk bolak balik Nambo - Depok itu membutuhkan waktu sekitar 1 jam atau 1 jam 30 menit. Setelah makan siang saya menuju ke jembatan Cileungsi yang berlokasi tidak jauh dari stasiun Nambo. Sampai di lokasi saya masih harus menunggu rangkaian KRD NR ini cukup lama. Sembari menunggu, saya mengobrol dengan teman pecinta kereta saya asal Jepang yang seharian ini ikut wara-wiri bersama saya hunting foto KRD NR di jalur Nambo. Dia bilang, kontur sungai Cileungsi ini mirip seperti sungai yang ada di spot memotret kereta menarik di jalur kereta milik Chichibu Railway di Jepang. Berbatu, dan jenis batunya adalah batu kapur, karena baik di Nambo dan Chichibu sana lokasinya dekat dengan pabrik semen. Disana, jika beruntung kita dapat mengabadikan Lokomotif Uap yang memang beroperasi di musim-musim tertentu.
Melintas jembatan Cileungsi menuju Nambo.
Lama mengobrol akhirnya KRD NR ini melintas dari arah Depok menuju Nambo. Tidak lama kemudian KRD NR kembali lagi menuju Depok sampai Manggarai karena ini sudah trip kedua dan KRD NR pun kembali ke dipo Bukit Duri. Selesai sudah petualangan berburu KRD NR hari ini. 
KRD NR kembali menuju Manggarai.

Komentar

Muhamad Bachtiar mengatakan…
Keren, jalur yang sangat menarik. Dulu sering mblusukkan kesini. Oh ya untuk KRD Nambo sendiri itu terakhir beroperasi sekitar april-mei 2006.
SukamotoAdam mengatakan…
oh seputaran april-mei 2006 ya berenti operasinya. dulu jaman SD juga sering naik KRD ke Nambo. Ditimpukin mulu.