Sekitar satu bulan sejak pembukaan cabang pertama bioskop Cinemaxx Theater di Plaza Semanggi, tanggal 22 September lalu Cinemaxx Theater membuka cabang kedua-nya yang berlokasi tidak jauh dari cabang pertama yaitu di Plaza fX Sudirman. Bioskop yang berlokasi di bekas lokasi biokop Platinum XXI ini mengusung tema interior yang tidak begitu berbeda dengan pendahulunya di Semanggi. Hanya saja sebagai bioskop dengan Grade A, Cinemaxx fX Sudirman ini menyediakan pilihan selain kelas reguler yaitu kelas Gold. Dan juga tidak ketinggalan sistem tata suara terbaru besutan Dolby Labolatories yaitu Dolby Atmos turut melengkapi fasilitas di bioskop kedua Cinemaxx Theater ini.
Akses masuk bioskop Cinemaxx Theater fX Senayan |
Penempatan akses masuk ke Cinemaxx fX Sudirman ini masih sama seperti akses masuk di Platinum XXI dahulu. Namun seperti di Cinemaxx Semanggi, Cinemaxx fX Sudirman ini tidak memiliki dinding kaca untuk pintu masuk untuk mempermudah akses keluar masuk pengunjung. Akses masuk pun menjadi lebih lebar dengan dihilangkannya pintu masuk kaca yang dulu ada di Platinum XXI. Tidak ada logo Cinemaxx di sekitar akses masuk ke bioskop karena logo Cinemaxx ditaruh di dinding luar bioskop dengan ukuran yang lumayan besar. Design yang ditawarkan Cinemaxx fX Sudirman ini tidak berbeda jauh dengan Cinemaxx Semanggi. Dinding berwarna abu metalik dengan motif bergelombang masih menjadi ciri khas di bioskop kedua Cinemaxx Theater ini. Pun juga motif karpet dan detail lain di dalam lobby dan koridor masih sama seperti Cinemaxx Semanggi.
Logo Cinemaxx berukuran lumayan besar di dinding luar bioskop. |
Lobby bioskop cukup luas dan dihias oleh monitor dengan ukuran cukup besar (mungkin sekitar 3x4m) yang menampilkan trailer film yang sedang dan akan diputar di Cinemaxx fX Sudirman, dan juga promo-promo yang ada sedang berlaku di Cinemaxx. Ceiling bioskop rendah dan dihias oleh ornamen berbentuk oval yang juga ada di Cinemaxx Semanggi. Ada juga pilar berbentuk oval berlapis chrome ditengah-tengah lobby bioskop. Counter Tixx dan Snaxx menyatu dan lumayan luas di lobby.
Cinemaxx fX Senayan terdiri dari 3 cinema reguler dan 2 cinema kelas Gold. Cinemaxx fX Sudirman merupakan cabang pertama yang menyediakan kelas Gold dalam komplek bioskopnya. Cinemaxx Gold ini sendiri menawarkan pengalaman menonton dengan fasilitas dan kenyamanan kelas premium. Sama halnya seperti The Premiere di jaringan bioskop Cinema XXI dan Satin Class di jaringan bioskop blitzmegaplex, Cinemaxx Gold ini menggunakan seat premium yang bisa direbahkan untuk kenyamanan menonton. (lebih lengkapnya mengenai Cinemaxx Gold akan saya bahas terpisah nanti)
Lobby Cinemaxx Gold dipisahkan oleh dinding kaca. |
Selain kelas Gold, Cinemaxx fX Sudirman ini juga menyediakan cinema yang telah menggunakan tata suara audio Dolby Atmos. Namun cinema Dolby Atmos di Cinemaxx fX Sudirman ini berada di cinema paling kecil yaitu di cinema 2. Awalnya Cinemaxx memang berencana menaruh tata suara Dolby Atmos ini di scinema paling besar yaitu cinema 1. Namun ternyata ada kendala yang menyebabkan pihak Dolby tidak menyanggupi untuk memasang tata suara Dolby Atmos di cinema 1 yang akhirnya diputuskan untuk dipasang di cinema 2. Susunan seat di cinema 2 sendiri hanya terdiri dari 1 lajur yang berarti lorong berasa di sisi kiri dan kanan kursi. Dengan susunan kursi seperti ini, memungkinkan seluruh penonton dapat merasakan detail suara yang dihasilkan oleh tata suara Dolby Atmos ini di sisi manapun penonton duduk di dalam studio.
Signboard Dolby Atmos di dekat pintu masuk Cinema 2. |
Jika dulu Platinum XXI menyediakan akses keluar studio langsung keluar bioskop, di Cinemaxx fX Sudirman saat ini pintu keluar studio diarahkan kembali masuk ke areal lobby bioskop. Dinding luar bioskop yang dulu terdapat pintu keluar dan tulisan besar PLATINUM XXI, kini berubah menjadi tanpa pintu dan dihiasi oleh logo Cinemaxx berukuran lumayan besar, 2 poster film yang sedang tayang dan 2 banner besar film dikedua sisi dinding yang saat saya berkunjung menampilkan banner film Dracula Untold dan The Hobbit Battle of Five Armies.
Banner film ukuran besar di dinding luar bioskop. |
Dengan hadirnya Cinemaxx di Plaza fX Sudirman ini menambah deretan bioskop yang sebelumnya sudah eksis di kawasan Senayan seperti Plaza Senayan XXI dan Senayan City XXI. Sebagai jaringan bioskop baru yang menawarkan sensasi menonton yang berbeda dari kompetitornya, Cinemaxx fX Sudirman ini bisa menjadi pilihan untuk menonton di kawasan Senayan jika memang sudah bosan dengan bioskop yang sudah ada.
Tiket Cinemaxx fX Sudirman. |
Cinemaxx fX Sudirman
Lokasi : Plaza fX Sudirman - Pintu 1 Senayan, Jl. Jenderal Sudirman Unit F no 6, Jakarta Pusat
Akses : Transjakarta Kor 1, 2A, & 3A, APTB Bogor-Blok M, Ciputat-Jakarta Kota turun di Halte Gelora Bung Karno, Kopaja P66 Blok M - Manggarai, P19 Blok M - Tanah Abang.
HTM : Promo s/d 7 Oktober - Reguler : Rp 30.000, Gold : Rp 75.000 (all day)
Cinema 1 : 265 seat | Barco Projector | Dolby Surround 7.1
Cinema 2 : 129 seat | Barco Projector | Dolby Atmos
Cinema 3 : 151 seat | Barco Projector | Dolby Surround 7.1 | MasterImage 3D
Cinema Gold 1 : 30 premium seat | Barco Projector | Dolby Surround 7.1 | MasterImage 3D
Cinema Gold 2 : 30 premium seat | Barco Projector | Dolby Surround 7.1
Jadwal Film : website
Midnight Show : Tersedia
Bioskop Terdekat : Blitzmegaple Pacific Place, Cinemaxx Plaza Semanggi, Plaza Senayan XXI, Senayan City XXI.
Plaza fX Sudirman |
Komentar